2 Cara Menggunakan HDD Regenerator Ala Teknisi


2 Cara Menggunakan HDD Regenerator Ala Teknisi - Hardisk adalah komponen terpenting komputer atau laptop,karena fungsinya sebagai media tempat penyimpanan segala informasi dan data yang anda miliki.

Dibalik itu hardisk merupakan komponen yang rentan terhadap kerusakan-kerusakan.

Mengapa demikian?

Karena kelalaian dari pengguna dan kurangya perawatan, benturan  yang hingga menyebabkan cluster(piringan) rusak atau masalah-masalah yang timbul karena bad sektor,

Bad sektor yang buruk tersebut juga akan sangat mempengaruhi sistem operasi kita, termasuk membuat semua file dan data yang kita simpan tidak dapat dibaca.

Repot kan?

Untuk itu kali ini saya akan membahas cara memperbaiki hardisk khusus bad sector dengan aplikasi ampuh HDD Regenerator.

Sebelum dilanjutkan lagi, apa anda tahu apa itu HDD Regenerator?

HDD Regenerator adalah Software atau aplikasi rekomended untu memperbaiki Hardisk drive yang terkena bad sector,

Aplikasi HDD Regenerator ini akan melakukan diagnosa permasalahan pada hardisk dan perbaikan dalam memulihkan semua bad sector di Hard Drive Disk sehingga dapat digunakan kembali lagi.

Selain itu, perlu anda ketahui  HDD Regenerator dapat digunakan untuk hampir semua jenis Hard Disk dengan merek yang berbeda pula.

Hdd Regenerator ini memiliki fungsi untuk dapat memperbaiki kerusakan hardisk tanpa mempengaruhi atau mengubah data yang akibatnya informasi ebelumnya tidak dapat dibaca dan tidak dapat diakses sehingga akan dapat kembali bekerja secara normal

Beberapa fitur (+) yang ada di Hdd Regenerator :


* Memiliki fitur diagnosa untuk mendeeksi masalah  apa yang terjadi pada hardisk.

* Kemampuan untuk melakukan perbaikan bad sector pada hard disk.

* Aplikasi ini mengabaikan file system, scan disknya di tingkat fisik. Sehingga tidak perlu khawatir untuk inul windows

* Bisa memulai proses langsung dengan  Windows XP / Vista.

* Bootable dapat dibuat dari program dan digunakan untuk secara otomatis memulai proses.

* CD Bootable memulai proses regenerasi di DOS secara otomatis.

* Mode Prescan (sangat berguna untuk penentuan dengan cepat lokasi-lokasi yang mengalami  bad sector).

* Normal scan modus memiliki kecepatan diagnosa yang lebih cepat

* Proses Otomatis melanjutkan dalam setiap mode (kecuali CD / DVD)

Sekarang anda tahu kan apa itu HDD Regenerator, kalau iya sekarang kita masuk ke Main Event 2 Cara Menggunakan Hdd Regenerator Paling AMPUH

Hampir Semua bad sector dari hard disk yang rusak dapat diperbaiki oleh HDD Regenerator.

Cara Menggunakan HDD Regenerator :

Langkah Ke 1 -

Pertama, Buka dan jalankan program HDD-Regenerator.

Kedua,  klik pada area ( repair physical bad sector on damged drive).

ketiga, pilih Hardik Drive yang akan discan ,Lalu klik Start Process.

Keempat, maka akan muncul kotak dialog seperti cmd dan ada 4 pilihan, ketik 1 (Scan and repair) lalu Enter.

Kelima, Biasanya setelah di Enter akan masuk menu berikutnya anda ketik saja ”M“ (tanpa tanda petik).

Keenam, jika sudah masuk menu yang ada persenanya makan aplikasi ini sedang menscan dan mencoba  untuk memfix hardisk anda jadi tunggu saja sampai 100% dan Done.

Gimana udah berhasil? Kalau sudah ya alhamdulilah oh ya saya juga ada tambahan, mungkin ada yang tanya gimanaa bootable nya?

Oke Langsug saja.

Langkah Kedua – Lewat Bootable Flashdisk

1.    Sediakan flashdisk minimal 4 GB.

2.    Jalankan aplikasi HDD Regeneratornya Lalu klik Bootable USB flash atau Bootable CD/DVD.

3.    Ok karena yang dibahas bootable flashdisk maka saya pilih flashdisk untuk membuat boot, lalu klik ok untuk membuat boot.

4.    Setelah itu akan muncul peringatan yang artinya kurang lebih “ jika dilanjutkan data didalam flashdisk akan dihilangkan” pilih ok untuk melanjutkan.

5.    Jika sudah tunggu beberapa saat hingga muncul kotak dialog untuk merestart dan menjalankan boot pada flashdisk.

6.    Masuk menu BIOS dan Setting dulu bootingnya menjadi flashdisk lalu save.

7.    Setelah Booting flashdisk akan muncul pilihan, Pilih angka 1 untuk menscan dan memperbaiki hardisk atau 2 untuk scan saja dan lanjutanya sama seperti langkah pertama.

Ok itu dia 2 Cara Menggunakan Hdd Regenerator Ala Teknisi yang bisa anda praktekkan pada hardisk anda.





Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url